BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya

BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya

Menulis adalah cara terbaik untuk kita menyimpan segala jenis pengetahuan, sebagaimana kita ketahui bahwa memori di dalam otak setiap manusia memiliki tingkat atau batasan tertentu untuk menyimpan berbagai ilmu yang telah di dapat, entah itu melalui bacaan atau melalui metode lainnya.

Maka, dengan cara kita menuliskan apa yang sudah kita dapat, berarti kita telah mengikat ilmu tersebut. Sehingga jika suatu saat kita lupa, kita bisa buka kembali tulisan tersebut dan dengan mudah memori di otak kita merestore kembali ilmu atau pengetahuan yang dulu pernah kita ketahui.

Sebagai blogger, saya sendiri masih sering merasakan betapa untuk konsisten menulis di blog itu sangatlah tidak mudah, ditambah lagi saya adalah seorang karyawan yang musti pintar-pintar membagi waktu kapan harus memerhatikan blog, dan kapan harus fokus pada kerjaan.

Akan tetapi, meski tidak banyak yang bisa saya tulis, saya berharap tulisan saya yang sudah ada dan telah dibaca oleh tamu-tamu di blog saya ini, ada sedikit manfaat yang bisa diambil atau setidaknya bisa menghibur, khususnya bagi jomblo-jomblo kece, mungkin ada beberapa puisi yang saya tulis bisa membuat kalian tersenyum *hhh :D (Peace)

Dan akhirnya, saya berasumsi bahwa menulis adalah salah satu bagian penting yang harus kita lakukan di dalam kehidupan kita. Apalagi kalau kalian berniat menjadi seorang blogger, menulis adalah senjata kalian, tanpa  ada keinginan dan niatan untuk menulis apalah guna kalian, kalian adalah kontributor terbesar GOOGLE, dan sepatutnya google berterima kasih kepada kalian sebagai blogger. Dan google harus lebih berterima kasih lagi kepada blogger yang menjadikan blognya tempat curhat pribadi, karena privasi itu mahal bukan? (LoL)

Di paragraf sebelum paragraf terakhir ini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para member grup Blogger Indonesia yang begitu antusias terhadap kontes SEO 'silaturahmi' ini, semoga kita dengan adanya acara ini bisa semakin erat dan saling support untuk kemajuan Blogger Indonesia.

blogger indonesia
Sebagai rasa terima kasihku, di bawah ini ku tuliskan sebuah puisi untuk sahabat blogger sekalian, puisinya kubiarkan memakai judul artikel di atas. Silakan...

BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya
oleh Mieft Aenzeish


Sebagai Blogger Aku,
menulis telah jadi seumpama waktu
waktu yang selalu bersama menemani
tanpa tahu kapan harus henti melayani

sebagai blogger aku, melayanimu tanpa kau gaji
tak apa, asal apa yang kutulis bisa tersaji
dan kemanfaatan bisa kau dapati
setelah kau baca apa yang kutulis dengan hati

"ikatlah ilmu dengan menuliskannya"
itulah satu kalimat indah dari hadist nabi
dan blogger mengikatkan ilmu pada blognya
hingga ilmu itu mengembang pada diri kemudian menjadi albi


07.12.2016
Bandung

*albi/albie : orang mulia yang pintar


14 Responses to "BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya"

  1. wess keren gan tulisan artikelnya, semoga tetap konsisten menulis dan jadi juara dalam kontes kali ini... Saya juga ikut, ikut meramaikan... :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih gan Akhmad atas kunjungannya, wah, untuk masalah menang mah saya ngga yakin gan, para suhu belum pada muncul :D - akan tetapi yang paling utama kan "meramaikannya" gan, dan menang ngga menang bakal tetap bikin senang. :D

      *Toast*

      Delete
    2. Ya gan, optimis aja bisa menang, tapi yang terpenting acara silaturahminya ya, biar grup nggak sepi... hehe

      Delete
    3. nahh muhun gan, itu yang paling penting. thanks gan.

      Delete
  2. Mantap artikelnya sangat menginspirasi sekali

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah... terima kasih gan, terima kasih juga telah berkunjung.

      Delete
  3. Emang-emang ya Blogger yang satu ini udeh mantep manteng di #1 hehe
    saya mah apa atuh masuk di pageone aja enggak hehehehe
    semangat mantap calon juara nih cie cie cie hahahah

    Iman Ridhwan Syah

    ReplyDelete
    Replies
    1. wahhh... wah... si agan nih, belum tentu gan, yang jago seo belum mengeluarkan jurus. hari hari akhir DL biasanya ndobrak. :D

      tapi terlepas dari siapa nantinya yang akan menang, tentu kita semua bisa menikmati keseruan ini.

      Thanks ya gan Iman, semangat, masih banyak waktu untuk optimasi.

      Delete
  4. Ahahahahaha.... Iya, privasi itu mahal. Hahaahaha...
    Ngakak banget di bagian ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihi hihi hihi hihi

      Terima Kasih Mak (Blogger) Susindra udah sedia berkunjung. :) Salam Blogger.

      Delete
  5. Menulis, sebenarnya aku mali. Awal membuat blog tidak ada harapan atau keinginan tulisanku dikenal banyak orang. Tapi tidak disangka, ternyata melebihi dari harapan. Menulis memang senjatanya para blogger.
    Tapi google kadang kejam sama blogger, hostingnya kurang besar, blog semacam punyaku loadingnya berat. Kerena hostingnya dibatasin :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. wahhhh mantap Mas... semoga senantiasa dan semakin sukses. Mungkin suatu saat bisa pindah self hosted, akan tetapi mungkin sangat berat, apalagi harus meninggalkan blogger, karena kita belajar nol dari sini dan akan sangat berat jika harus pisah. :D

      Delete
  6. Dengan menulis kita akan senantiasa menggenggam ilmu juga menggenggam cerita.

    ReplyDelete

Pijakilah Setiap yang Kau Baca dengan Komentar Manismu.